Rabu, 24 Juni 2020

Kuliner Yukk - Indonesia merupakan negara yang memiliki ragam kuliner yang melimpah. Selain rasanya yang khas, tak jarang penamaannya pun cukup unik, bahkan beberapa di antaranya menggunakan nama yang berhubungan dengan hewan. Meski begitu, dalam pembuatannya tidak melibatkan unsur hewan tersebut.



Lantas, apa saja makanan yang menggunakan nama hewan? Daripada makin penasaran, langsung saja cari tahu jawabannya di bawah ini.

1. Nasi kucing


Tenang-tenang, walaupun namanya nasi kucing, makanan ini sama sekali tidak melibatkan unsur kucing dalam pembuatannya. Makanan ini disebut nasi kucing lantaran terdiri dari nasi dan lauk dengan porsi yang imut layaknya makanan kucing.

Nasi kucing biasa ditemukan di berbagai angkringan di Daerah Istimewa Yogyakarta dan menjadi makanan favorit banyak orang lantaran harganya yang murah meriah.

2. Kuping gajah


Kuping gajah merupakan camilan tradisional yang masih eksis sampai sekarang. Camilan yang terbuat dari tepung terigu, telur, dan gula ini memiliki cita rasa manis dan sering dijadikan sajian Lebaran atau sebagai teman bersantai. Kue ini diberi nama kuping gajah lantaran bentuknya yang tipis dan lebar mirip seperti kuping gajah. Agen Domino99

3. Telur cecak


Telur cecak adalah kudapan manis berbentuk bulat kecil-kecil yang dilapisi dengan gula aneka warna dengan isian berupa kacang yang renyah. Telur cecak juga biasa disajikan sebagai kudapan Lebaran dan menjadi favorit anak-anak lantaran rasanya yang manis warnanya yang menarik. Diberi nama telur cecak karena kue ini berbentuk bulatan kecil seperti telur cecak.

4. Roti buaya


Roti buaya merupakan roti yang dibentuk menyerupai buaya dan biasa dijadikan seserahan oleh keluarga mempelai laki-laki pada mempelai perempuan dalam acara pernikahan adat Betawi. Dalam budaya Betawi, penyerahan roti buaya ini sebagai lambang kesetiaan dan kesabaran.

5. Telur mata sapi


Kalau yang ini hampir semua orang pasti sudah tahu. Telur mata sapi memiliki nama lain telur ceplok. Telur mata sapi atau telur ceplok merupakan makanan favorit banyak orang karena proses memasaknya yang mudah dan tidak membutuhkan banyak waktu. Selain praktis, telur juga menyediakan protein dan nutrisi lain yang diperlukan tubuh.

6. Lidah kucing


Lidah kucing termasuk kue kering yang biasa dihidangkan saat hari raya Lebaran. Kue lidah kucing terbuat dari tepung terigu dan telur yang dicetak dengan bentuk panjang dan tipis kemudian dipanggang. Karena bentuknya yang tipis dan panjang seperti lidah kucing inilah, kue ini kemudian diberi nama lidah kucing. SahabatQQ

7. Telur bulus


Kue telur bulus memiliki nama lain kue nopia. Kue yang terbuat dari tepung terigu ini memiliki ciri khas berupa bentuknya yang bulat dengan kulit yang putih dan renyah serta isian gula merah. Karena tampilannya yang bulat dan putih inilah, di beberapa daerah, kue nopia lebih sering disebut sebagai kue telur bulus atau endog bulus.

Itulah beberapa makanan yang namanya melibatkan unsur hewan. Kamu sudah pernah coba semuanya?

KULINER YUKK .Designed by SahabatQQ | WINSAHABAT